Lifestyle yang Asyik
2:24 PMSejak kecil, rumah saya selalu terletak di lingkungan yang heterogen. Di komplek, namun bukan cluster mewah.
Mau nemu profesi apa aja ada, mulai TNI/Polri, pedagang, dokter, pengusaha, sampai karyawan; dari yang pas-pasan sampai yang punya jabatan.
Mama dan Papa saya juga selalu menanamkan agar saya tidak pilih-pilih teman. Bermain dengan anak siapa saja yang penting selalu membawa kebaikan.
Hal tersebut mengantarkan saya menjadi pribadi yang sosialis, mudah membaca berbagai karakter orang, karena beda penghasilan orang tuanya pasti beda juga pola asuhnya.
Meski sejak kecil keluarga saya terbilang berada, namun kedua orang tua saya tidak 100% menanamkan kemewahan pada anak-anaknya. Sesekali mereka juga memperkenalkan saya pada kehidupan masyarakat kelas bawah, untuk mengambil pelajaran yang sangat banyak dari sana. Mulai dari belajar bersyukur, membaca peluang bisnis, berbagi rezeki, hingga menyelami kehidupan kaum duafa agar semakin semangat berkarya, namun tetap rendah hati dan punya semangat berbagi.
Didikan tersebut membuat saya merasa bersyukur dengan gaya hidup saya saat ini.
Menjalani hidup mewah tapi tidak tinggi hati, menghadapi hidup susah jadi bisa mengimbangi.
Bicara dengan para petinggi bisa terbuka, bicara dengan kaum kecil bisa memotivasi.
Diajak makan di restoran mewah mampu, diajak makan di kaki lima pun enggak malu.
Bawa mobil nggak dijadikan sebagai ajang pamer atau tempat selfie, naik motor juga nggak mengeluh karena panas matahari.
Kepada yang lebih tinggi bisa menghormati, kepada yang lebih rendah tidak meremehkan.
Melihat ke atas untuk memotivasi diri, melihat ke bawah untuk meningkatkan kualitas syukur pada hati.
Hidup dengan ritme yang seimbang itu enak, dibanding harus dominan pada salah satu sisi saja. Karena sejatinya... Kita hanya butuh porsi yang pas, sesuai dengan maunya Tuhan, dan kita bisa mengimbanginya.
Asyiknya lagi, kita jadi terlatih untuk bisa menjadi orang yang fleksibel dan pandai menempatkan diri. Percayalah, dengan apa adanya diri saya ini, saya bersyukur memiliki lifestyle yang asyik :)
---
#EmpoweringWomanNow
#WomanSupportingWoman
This article also posted in @intantyaputrie's Instagram.
0 Comments